U
N I VE R S I T A S G
U N A D A R M A
DESAIN PEMODELAN GRAFIK
Nama Kelompok :
1. Agung Budi K 50413338
2. HIlarius Juan Dagomez 54413119
3. Ilham Mustofa 54413279
4. Tamara 58413788
Kelas : 3IA04
Universitas Gunadarma
2015
Pendahuluan
Animasi,
atau lebih akrab disebut dengan film animasi, adalah film yang merupakan hasil
dari pengolahan gambar tangan sehingga menjadi gambar yang bergerak. Pada awal
penemuannya, film animasi dibuat dari berlembar-lembar kertas gambar yang
kemudian dimainkan sehingga muncul efek gambar bergerak. Dengan bantuan
komputer dan grafika komputer, pembuatan film animasi menjadi sangat mudah dan
cepat. Bahkan akhir-akhir ini lebih banyak bermunculan film animasi 3 dimensi
daripada film animasi 2 dimensi.
Makalah ini ditulis untuk membahas bagaimana
caranya membuat model dan animasi 3D dengan menggunakan software Blender, Cinema
4D dan MikuMikuDance, cara penggunaanya secara singkat, serta memenuhi tugas
Desain Pemodelan Grafik.
Blender
Setelah
membuka software blender, kita gunakan objek default yaitu kubus
Resize
kubus terhadap garis Y dengan tombol S + Y dan atur bentuk hingga sedemikian
rupa.
Selanjutnya
resize kembali kubus yang telah dipipihkan terhadap garis X dengan tombol S + X
hingga membentuk seperti pada gambar.
Masuk
ke mode edit dengan shortcut tab, dan blok bagian face .Setelah itu
gunakan tombol E + S untuk mengextrude bagian face.Selanjutnya perkecil
bagian face yang diblok tadi untuk memberikan batasan antara layar dan
badan tv.
Bagian
face yang telah di perkecil tadi selanjutnya di extrude dengan perintah tombol
E dan Tarik kursor mouse perlahan kebelakang untuk membuat face tertarik
kedalam.
Untuk
membuat batang tv banyak cara yang dapat digunakan, salah satunya dengan cara
memblok bagian face bawah dan gunakan tombol E + S seperti lanhkah sebelumnya
agar dapat memperkecil face yang diblok.
Setelah
face bawah diperkecil, gunakan tombol E untuk mengextrude face.
Pada
bagian yang telah diextrude, gunakan tombol CTRL + R untuk membagi bagian objek
yang dituju. pembatasan objek ini berfungsi agar pada saat merisize salah satu bagian objek,
perubahan size atau perubahan bentuk objek terbatasi oleh garis ini. Garis
inipun dapat dimodifikasi untuk merubah bentuk pada seleksi vertex maupun edge.
Setelah
diberikan batasan dengan fungsi loopcut(ctrl+r), blok face bawah batang tv dan
gunakan tombol S untuk melebarkan face yang di blok hingga memberikan bentuk
yang ideal untuk penyanggah TV.
Cinema 4D
- Masukkan objek sphere dengan cara klik kiri(tahan) pada kotak kubus warna biru lalu pilih sphere. Lalu ubah radius objek menjadi 250 cm. Kemudian ubah tipe objek menjadi icosahedron. Uncheck Render Perfect. Hapus phong (bulatan dua pada parent objek) dengan cara klik kiri lalu backspace.
- Buatlah satu objek sphere lagi dengan settingan seperti di langlah satu, kemudian klik create di bawah untuk membuat material. Dan beri kedua objek sphere itu material. Satu warna hijau tanpa setting yang lain dan satunya berwarna biru dengan setting Reflectance dengan specular sebesar 13%. Kemudian beri nama Daratan untuk sphere warna hijau dan Sungai untuk sphere warna biru. Cara memberi nama hanya dengan mengklik dua nama objek di sebelah kanan atas.
- Lalu tekan scroll agar masuk ke mode empat layar. Layar tersebut terbagi dengan layar sudut X, Sudut Y, Sudut Z dan tampilan biasa. Kemudian atur agar objek sungai lebih kecil dari pada objek daratan. Dengan cara masuk ke mode extrude dengan mengklik kiri sebelah kanan lambang panah di kiri atas, klik yang berbentuk kotak.
- Kemudian seleksi sebagian dari Daratan dengan cara pilih tanda panah di atas sebelah kiri. Lalu klik polygons pada sebelah kiri. Tahan shift dan klik kiri pada bagian objek tersebut. Untuk menseleksi bagian objek yang terseleksi bisa dengan menekan ctrl(tahan) + klik kiri pada bagian objek tersebut. Setelah terseleksi lalu extrude kedalam hingga jadi seperti ini.
- Besarkan objek Sungai hingga mendekati permukaan objek Daratan. Lalu seleksi dan beri materil dengan warna kecoklatan.
- Seleksi
lagi pada bagian objek daratan untuk membuat daratan tinggi dan pengunungan.
Setelah di seleksi maka lanjut extrude ke atas. Untuk gunung pada puncaknya
bisa memilih tipe yang mirip extrude bernama beve untuk membuat objek runcing.
- Buatlah pohon dengan menggunakan 3 objek cone dan 1 objek cylinder. Ketiga objek cone ditumpuk menjadi tiga tumpuk kemudian kecilkan objek cylinder dan taruh di bawah objek cone. Setelah itu masuk kan 2 cone dan cylinder ke kelas cone yang paling atas agar menjadi childnya. Lalu pilih parent cone kemudian perkecil ukurannya. Taruh di atas dataran tinggi dan lalu buatlah duplicatenya. Dengan cara pilih parent cone lalu tekan ctrl(tahan) + klik kiri(tahan) arah kan ke bawah sampai panah menunjuk arah kiri dan lepas. Kemudian aturlah pohon-pohon itu menjadi seperti ini.
- Kemudian buat objek gedung dengan menggunakan 3 buah objek cube dan 2 cilinder. Objek cube pertama dibesarkan ukurannya dengan besar ke arah Z, kemudian pada objek cube kedua duplicate menjadi 4 bagian dan atur lah menjadi seperti jendela, pada 3 bagian atur sebagai child dari 1 bagian cube tersebut. Tempelah parent objek cube kedua ke dalam objek cube pertama. Objek cube ketiga dikecilkan sehingga menjadi cerobong. Untuk kedua cylinder tambah kan objek random dan jadiakan ia sebagai child, atur lah parameter random tersebut sehingga tampak seperti awan. Kemudian masukkan kedua cylinder, cerobong, dan jendela ke kelas cube pertama kemudian duplicate cube pertama.
- Tambahkan objek physical sky agar latar menjadi lebih bagus. Dan untuk penambahan objek-objek lain bisa menggunakan cara yang sama dengan langkah-langkah sebelumnya. Ini adalah hasil rendernya.
Miku-Miku Dance
Buka
software Miku-miku dance. Kali ini software yang digunakan adalah MMD versi
bahasa inggris. Pertama kita akan meload model, bisa dengan cara mengklik
tombol load pada bagian berwarna merah dibawah, atau Drag & Drop file model
kedalam MMD. Jika kita menuliskan informasi model pada PMD Editor, maka akan
ada popup model information seperti pada gambar dibawah ini.
Berikutnya adalah gambar dari model
yang akan digunakan. Terlihat bahwa garis yang berwarna biru merupakan bones
dari model tersebut. Bones yang memiliki bentuk lingkaran diujungnya dapat
dilakukan operasi rotation, sedangkan bones yang memiliki bentuk kotak diujung
dapat dilakukan operasi rotation dan move. Untuk memanipulasi model, kita pilih
model yang diinginkan pada bagian merah dibawah. Bagian biru merupakan
manipulasi untuk bones, dan hijau untuk facial. View untuk mengubah sudut
tampilan, dan Play untuk memainkan gerakan yang sudah dimasukkan kedalam frame.
Model digerakan dengan menggerakan
sendi-sendinya. Seperti yang sudah dijelaskan ada beberapa jenis bones, dibawah
kita akan melakukan rotasi dengan cara klik kiri bones yang ingin dimanipulasi,
kemudian pada bagian biru dibawah klik rotate, dan akan muncul 3 buah lingkaran
seperti gambar dibawah. Klik dan gerakan lingkaran tersebut untuk menggerakan
sendi sesuai dengan arah sumbu yang dipilih.
Yang berikutnya kita akan melakukan facial manipulation. Pada bagian hijau dibawah, kita dapat memilih berbagai perubahan yang telah disediakan, beserta indikator yang menentukan seberapa besar perubahan tersebut akan terjadi. Misalnya pada gambar, indikator bertuliskan null_24 pada bagian “eyes” adalah untuk memanipulasi bagian mata, membuat mata model menutup. Semakin besar indikatornya, maka akan semakin tertutup bagian mata model. Untuk facial manipulation ini juga harus diregister kedalam frame. Semakin jauh framenya maka semakin lama perubahan tersebut dilakukan
Untuk
memasukan music yang akan dimainkan ketika frame berjalan, klik menu File, lalu
pilih load WAV file. Jika kita menceklist pilihan play WAV with frame, maka
music tersebut juga akan dimainkan jika kita berganti frame pada frame
manipulation. Untuk music yang digunakan, sudah jelas harus berformat/ekstensi
wav.
Untuk
membuat IK Bones seperti pada rambut bergerak mengikuti pergerakan model, kita
bisa menceklist anytime pada menu physical operation. Anytime berarti IK Bones
akan terus bergerak sesuai pergerakan terhadap gravitasi, dalam mode pengeditan
maupun playback. Only playtime berarti hanya ketika playtime, dan no
calculation tidak akan membuatnya bergerak, sehingga terlihat kurang hidup.
Disitu juga terdapat gravity setting untuk mengatur gravitasi yang akan
mempengaruhi bones yang diberi weight map.
Pada
menu view, kita dapat mengatur ukuran layar dari pilihan screen size, yang juga
akan mempengaruhi resolusi video dan gambar ketika dirender. Disitu kita juga
bisa menceklist/menghapus beberapa pilihan seperti menampilkan ground shadow,
self shadow, edge lines, dan sebagainya.
Untuk merender setiap frame hasil
kerja kita menjadi video, klik menu File, kemudian pilih render to AVI file.
Selanjutnya akan muncul jendela popup seperti dibawah.
Kesimpulan dari pembahasan makalah ini :
- Blender merupakan aplikasi yang digunakan untuk membuat objek 3D dengan berbagai operasi yang dapat dilakukan beserta animasi 3D, namun dalam makalah ini Blender digunakan untuk membuat model, memberikan tekstur, dan mengimport serta mengeksport objek tersebut menjadi format lain.
- Cinema 4D adalah aplikasi 3D yang sangat powerful dibuat oleh Maxon. Relatif mudah dipelajari dan dipakai. Mempunyai fitur-fitur yang dapat digunakan untuk membuat gambar 3D dan animasi secara cepat, efisien, dengan hasil yang sangat keren. Pada animasi ini cinema4D digunakan untuk membuat animasi perahu dan bumi.
- MMD (MikuMikuDance) adalah sebuah program animasi freeware yang memungkinkan pengguna animasi 3D dengan menggunakan objek berupa model yang dapat digerakkan melalui sendi-sendi, dan objek-objek yang dapat diinteraksikan dengan model berupa accessory. Kecepatan untuk merender animasi yang sudah jadi sangat dipengaruhi oleh graphic card (VGA) yang digunakan. Pada animasi ini MMD digunakan untuk membuat animasi dari karakter saitama dan scene menari.
Daftar Pustaka
- Ahira, Anne. 2012. Format Penulisan Makalah Standar untuk Tugas Kuliah.http://www.anneahira.com/format-penulisan-makalah.htm. 6 Januari 2013.
- Wikipedia. 2012. http://id.wikipedia.org/wiki/Animasi. 6 Januari 2013.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar